Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam sekaligus menanamkan jiwa enterpreneurship, SDIT Buahati Islamic School 3 Karawang adakan Kegiatan Gema Muharram 1440 H dan Market Day pada Senin (10/9/2018).
Kegiatan yang diawali dengan pawai keliling dan membagikan coklat dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1440 Hijriah tersebut diikuti oleh segenap siswa, guru dan sebagian orangtua siswa. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan Market Day, yaitu dengan menjadikan sekolah layaknya pasar sehari, karena ada aktivitas jual beli, di mana siswa menjual jenis makanan kepada guru dan orangtua siswa.
Adapun tema Market Day yang diusung adalah makanan olahan kekinian dengan bahan dasar ubi, singkong, jagung, beras, pisang dan kentang. Setiap kelas mendapat bagian menjual variasi makanan olahan dengan satu jenis bahan dasar tersebut dan masing-masing kelas berlomba yang terbaik, termasuk dengan kostum dan stand dibuat menarik. [s.nasya]